9 Kumis Memorable Dalam Film


9 Kumis Memorable Dalam Film



Kumis bukan hanya sekedar rambut yang tumbuh lebat di area wajah seorang pria. Dalam sebuah film, kumis bisa berarti seni dari karakter. Biasanya karakter tersebut akan memiliki nilai berkat adanya kumis tersebut.
Di bawah ini kami beberkan 9 aktor dengan kumis khas dalam sebuah film. Siapa saja mereka? Mari simak. Who knows kamu terinspirasi mempunyai kumis seperti ini :) 

1. Sacha Baron Cohen

 Pada tahun 2006 muncul sebuah film mockumentarybertajuk BORAT yang dibintangi Sacha Baron Cohen. Dalam film tersebut Cohen tampil dengan kumis yang begitu lebat

2. Dustin Hoffman

Dustin Hoffman adalah aktor kelahiran Los Angeles 1937. Pria yang pernah menyabet dua Oscar ini pernah tampil dengan kumis yang sangat unik di mana ujung kumisnya mencuat ikal di sisinya dalam film HOOK.

3. Brad Pitt

Brad Pitt pernah tampil berkumis dalam film bertajukINGLOURIOUS BASTERDS yang rilis tahun 2009. Film arahan Quentin Tarantino ini meraih banyak nominasi Oscar namun hanya berhasil memenangkan kategori Best Performing By An Actor In Supporting Role.

4. Charlie Chaplin

Siapa yang tak kenal sosok Charlie Chaplin dengan bentuk kumis yang khas tersebut? Bentuk kumis seperti ini sangat populer ketika era silent movie. Bahkan mungkin Jojon dengan kumisnya yang khas tersebut terinspirasi dari pria bernama Charles Chaplin ini.

5. Robert Pattinson

 Lupakan vampir sparkling dalam saga TWILIGHT. Karena Robert Pattinson pernah menjadi Salvador Dali dalam film bertajuk LITTLE ASHES (2008) dengan bentuk kumis yang sangat khas tersebut.

6. Hulk Hogan

Hulk Hogan adalah aktor yang terkenal karena aktingnya dalam serial TV WRESTLER MANIA. Bentuk kumis Hogan ini sangat khas. Lihat saja ujung sisinya yang dibiarkan memanjang sampai dagu.

7. Jean Dujardin

Aktor Jean Dujardin tampil dengan kumis yang classykala diplot bermain dalam THE ARTIST. Tak heran bila dalam film tersebutDujardin berhasil menggondol piala Oscar.

8. Will Ferrell

Ron Burgundy adalah karakter pembawa acara dalam film komedi ANCHORMAN. Sosok Ron dengan kumisnya tersebut dimainkan oleh komedian Will Ferrell.

9. Leonardo DiCaprio

 Dalam film GANGS OF NEW YORK Leonardo DiCaprio berperan sebagai Amsterdam Vallon. Di film itu dia menggunakan kumis yang begitu unik yang mungkin lucu juga bila ditiru

0 komentar:

Posting Komentar